Skip to content

Menu

  • MADU

untuk Kukang

Masuk ke Rumah Warga, Kukang Diamankan Damkar Ciamis

  • Kukangku
  • 9 Aug 2022

Seekor kukang yang masuk ke rumah warga diamankan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pos WMK Banjarsari di Desa Bangunsari, Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Kukang tersebut diamankan karena masuk ke dalam rumah dan mengganggu warga.

Petugas Damkar Pos WMK Banjarsari, Dikri mengatakan bahwa pihaknya mendapatkan laporan terkait keberadaan kukang di rumah warga.

“Tadi malam kami mendapat laporan adanya seekor kukang yang masuk ke dalam rumah warga Dusun Mulyasari, RT 05, RW 08, Desa Bangunsari,” katanya pada Senin (08/08/2022) seperti dikutip dari laman harapanrakyat.com

Menurut Dikri, kukang itu masuk ke dalam rumah milik warga bernama Sarmin, sehingga penghuni rumah ketakutan. Petugas kemudian mendatangi lokasi dan berupaya mengevakuasi primata dilindungi itu.

Baca juga : Pelepasliaran Enam Kukang Sumatera ke Hutan Lindung

“Saat petugas hendak menangkapnya, kukang itu kabur dan naik ke atas pohon jambu. Akhirnya pemilik rumah meminta bantuan petugas Damkar,” ujarnya.

Untuk menangkap kukang, lanjutnya, ia harus bekerja keras lantaran posisi hewan tersebut berada di puncak pohon jambu yang tinggi.

“Saat melakukan evakuasi ini kami selalu berhati-hati. Mengingat hewan kukang ini kan salah satu hewan yang dilindungi. Makanya penangkapannya pun kita lakukan sangat hati-hati agar tidak menyakiti si kukang ini. Sehingga penangkapannya pun membutuhkan waktu yang lumayan lama,” terangnya.

Setelah pihaknya berhasil melakukan penangkapan, kukang tersebut langsung ia amankan ke Pos WMK Damkar Banjarsari. “Untuk observasi nanti kita akan serahkan ke BKSDA Ciamis,” pungkasnya.

Baca juga : Diselamatkan di Jalanan, Kukang Akhirnya Kembali ke Hutan

Kukang sendiri merupakan salah satu satwa yang masuk dalam daftar satwa dilindungi oleh pemerintah Indonesia. Satwa ini juga dilarang untuk dimiliki, ditangkap, diperjualbelikan sesuai dengan Undang-Undang No. 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistemnya. Masyarakat yang dengan sengaja memiliki dan menyimpan satwa ini dapat diancam pidana berupa kurungan penjara dan denda paling banyak Rp 100 juta.

Sementara, menurut Uni Internasional untuk Konservasi Alam (IUCN), kukang jawa (Nycticebus javanicus) memiliki status kritis atau critically endangered. Status ini menunjukkan populasi kukang berada di ambang kepunahan. Apabila tidak diupayakan pelestariannya, dalam 10 tahun ke depan satwa malam ini berpotensi punah di habitatnya.

  • Penyelamatan Kukang
  • harapanrakyat.com

Tulisan lainnya dari

Kukangku
Bagikan:
PrevPreviousPelepasliaran Enam Kukang Sumatera ke Hutan Lindung
NextWarga Majalengka Serahkan Kukang Jawa ke BKSDA CirebonNext

Tinggalkan pesan

Artikel

Lainnya

Kukang Sumatera Dilepasliarkan ke Habitatnya di Sumsel

Kukang Dilepasliarkan BKSDA Sumbar di Suaka Margasatwa

BKSDA Kalteng Lepasliarkan Kukang Temuan Warga ke Habitatnya

Bergelantungan di Kabel Listrik, Kukang Ditangkap dan Diserahkan ke BKSDA Pangandaran

Kukang Ditemukan di Teras Rumah, Warga Serahkan ke BKSDA

kukang

Temukan Kukang di Pohon Mahoni, Petugas RTH Serahkan ke BKSDA

Stop Kekang Kukang

Kukangku adalah gerakan kampanye dan penyadartahuan untuk pelestarian dan perlindungan kukang di Indonesia

Facebook Twitter Youtube Instagram Envelope
  • Beranda
  • Tentang Kukangku
  • Dinamika Konservasi
  • Kukang Sumatera
  • Kukang Jawa
  • Kukang Kalimantan
  • Penyerahan Sukarela
  • Temuan & Habitat Kukang
  • Lapor Kejahatan Satwa
  • Kisah Kukang
  • Kliping Berita Kukang
  • Video
  • FAQ

Didukung oleh Yayasan IAR Indonesia
Dikembangkan dan didesain oleh Rusmadipraja

© 2014 – 2023 Kukangku

Saya #PenyelamatKukang dan saya peduli terhadap kelestarian kukang di Indonesia.

Hei penyelamat kukang!
Bantu aku untuk tetap lestari di alam.

Close
Kukangku

Visi & Misi

Dinamika Konservasi Kukang

Kukang Indonesia

K. Sumatera

K. Jawa

K. Kalimantan

K. Bangka

K. Sumatera bag. Utara

K. Borneo

K. Kayan

Lapor

Pengembalian & Penyerahan Sukarela

Kejahatan Perburuan & Perdagangan

Temuan Kukang Liar & Habitat Alami

Blog

Catatan Kukangku

Kisah Kukang

Video

Kliping Berita

Edukasi

Penyerahan Sukarela

Penegakan Hukum

Penyelamatan Kukang

Pelepasliaran Kukang

Informasi

Call Center BKSDA

Daftar Satwa Dilindungi

Bantu Kukang

Donasi

Merchandise

Penyelamat Kukang

FAQ

Facebook Twitter Youtube Instagram

Banyak kakak baik telah menyisihkan Rp1.000 untuk berdonasi, dan itu semua sangat berarti bagi para kukang.